NGERI, PEMANCING INI BUKANNYA DAPAT IKAN MALAH KESANGKUT RAMBUT KUNTILANAK !

Malam-malam pengen lihat yang trending di Tik Tok, eh malah nemunya yang serem-serem. Lewat akun Tiktok @kangtohid512 yang dibagikan ribuan netijen itu menampakkan seorang pemancing yang mata pancingnya nyangkut ke sebuah benda bergerak menyeramkan, bukan ikan melainkan sosok mirip kuntilanak.

Viralnya video tersebut membuat banyak spekulasi tentang kebenaran video tersebut, ada yang percaya bahwa itu hantu air, namun tak sedikit juga yang menanggapi kalo kabar tersebut hoax alias setingan karena suaranya mirip dubbing alias editan.

 

Berikut komentar netijen :

Ayam Hias Indonesia :

Gregetan banget gw sama kang pancingnya, tinggal ditarik aja rambutnya mayan kan bisa dijual ntar kuntinya 😖 

Hasan Basri 

Saya Percaya klo mhlk halus Jin dsb memang ada. Tapi saya ga Percaya klo wujudnya bisa tertangkap kamera🙏🙏 

Tio Cute

Tu video dah 2 bulan lalu di upload ke youtobe knp baru skr hebohnya,ayo indigo tu video asli demit apa bukan!!!😮😮😮 

Hendra kusuma

Kalau kata kami orang jambi itu namanya antu aek biasa narik korban dgn rambut nya 

Benar tidaknya tergantung kita percaya atau menganggapnya sebagai konten hiburan saja, namun yang perlu diperhatikan disini adalah, bahwasanya ditempat-tempat seperti itu kita memang tidak boleh berbuat sembarangan karena kita hidup didunia juga berdampingan dengan makhluk ghoib yang harus kita yakini keberadaannya.

Viralnya video tersebut juga bisa membuat para orang tua was-was membiarkan anak-anak bermain tanpa pengawasan di tempat berair, hutan ataupun sungai seperti di video karena selain kemungkinan berhantu juga rawan hewan buas seperti ular, buaya dan binatang membahayakan lainnya.

Posting Komentar untuk "NGERI, PEMANCING INI BUKANNYA DAPAT IKAN MALAH KESANGKUT RAMBUT KUNTILANAK !"

close