PROFIL BIODATA BRAIF FATARI, PENYERANG DADAKAN MEMATIKAN

Perhelatan final Piala Menpora 2021 membuat deg-degan kedua belah fans antara Persib dengan Persija. Pasalnya selain tensi kedua tim yang dari dulu menegangkan sangat ditunggu-tunggu ketika bertemu baik di liga 1 maupun turnament sebelumnya, dan kemarin 22 April 2021 menjadi sejarah bagi kedua tim dipertemukan kembali dalam perebutan piala Menpora.

Di awal babak pertama bak petir di siang bolong pendukung Persib dikagetkan oleh Gol cepat oleh penyerang Timnas U-19 Braif Fatari, penyerang asal Papua tersebut tanpa aba-aba memberikan tusukan tajam di lini pertahanan Persib dan memberikan tembakan keras yang tak bisa dibendung oleh I Made Wirawan, skor 1:0 pun membuat Persib kelimpungan hingga tambah babak belur mereka dibuat Persija dengan gol kedua dari Taufik Hidayat.


Dari leg pertama yang hancur 2:0 bisa dipastikan bahwa nanti Persib akan habis-habisan menggempur lini defense Persija di leg 2. Oleh karena itu mereka akan mengurung penyerang bayangan tersebut dengan pertahanan ekstra, siapa lagi kalau bukan Braif Fatari.

Sejatinya Braif Fatari ini adalah pemuda kelahiran Manado ini tidak terlalu diunggulkan mengingat dulu era Coach Fakhri, Braif masih kalah dari David Maulana, Brylian Aldama maupun Theo Numberi. Dia kalah saing dengan ketiga pemain muda itu, namun berkat progres yang ditunjukkan dan postur yang menjulang membuatnya disertakan Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan (TC) di Jakarta, Braif terpilih menjadi salah satu dari 30 pemain yang diberangkatkan Shin ke Kroasia.

Dan di laga persahabatan menghadapi Arab Saudi kehebatannya muncul, pada waktu itu Timnas sudah babak belur di babak pertama dengan kalah gol 3:0. Barulah Coach Shin mulai meramu punggawanya dengan kecerdikannya hingga bisa membalas gol gol dari Irfan Jauhari di menit ke-45, disusul Saddam Gaffar 7 menit setelahnya.

Setelah gol Saddam timnas alami kebuntuan hingga Saddam harus digantikan karena cidera, dan tidak salah Shin Tae Yong memasukkan punggawa muda Braif Fatari yang bisa menyelamatkan Indonesia dari kekalahan pada detik-detik terakhir menjelang pluit panjang dibunyikan, skor 3:3 akhirnya menjadi hasil pertandingan tersebut.

Braif Fatari dijaring melalui pemantauan Direktur Teknik , Dennis Wise. Waktu itu tim pencari bakat melakukan blusukan ke pelosok untuk mencari bibit-bibit unggulan untuk dibawa ke Inggris dalam program Garuda Select.

Berikut ini adalah Profil Biodata Braif Fatari :

Nama Lengkap          :  Braif Fatari

Panggilan                  : Fatari

TTL                          : Manado 15 Juli 2020

Tim / Klub                : Timnas dan Persija

Posisi                        : Penyerang Tengah

Nomor Punggung      : 27

Posting Komentar untuk "PROFIL BIODATA BRAIF FATARI, PENYERANG DADAKAN MEMATIKAN"

close