Salah satu atlet tinju paling fenomenal saat ini adalah Canelo Alvarez. Seorang pria asal Guadalajara, Jalisco, Meksiko yang menjadi pemegang champion tinju dunia tidak menurut kelas alias pound for pound. Prestasinya didapat dengan perjuangan yang sangat berat dari petinju berambut merah ini, sedari kecil dia sudah berlatih tinju
Bahkan sejak usia 15 tahun dia sudah pro karena tak menemukan lawan yang seimbang pada anak usianya. Gak butuh waktu lama untuk merajai kelasnya sehingga dalam rentang beberapa tahun dia sudah mengalahkan banyak petinju-petinju top dan merebut sabuknya.
Sejak Desember 2020, ia memegang gelar juara kelas mengah super WBA (Super), WBC, dan The Ring. Saat melawan Billy Joe Saunders, asal Inggris, ia mengicar gelar WBO milik lawannya. Sudah lebih dari 3 kelas berbeda dijajakinya untuk semakin menebar ancaman pada petinju lainnya. Hanya kelas berat yang belum dia jamah.
Canelo saat ini menjadi petinju dengan gaji terbesar dalam sejarah dunia tinju. Pada 2018 ia menandatangani kontrak kesepakatan 11 pertarungan senilai 280 juta poundsterling (Rp 5,6 triliun) dengan Golden Boy Promotions.
Dengan gaji sebesar itu seharusnya dia menjadi congkak dan hidup glamour. Namun semua itu tidak dilakukannya karena dia lebih memilih untuk hidup bahagia dengan kekasihnya dengan 4 orang anaknya (2022). Canelo memang dikenal sebagai figur penyayang keluarga dan jauh dari gaya hidup yang hedon seperti Mayweather.
Berbekal rekor mentereng tinju dunia 55-1-1 (37 KO). Satu-satunya kekalahan yang ia alami adalah saat meawan Floyd Mayweather Jr pada 2013, Canelo merajai tinju dunia akan bertemu dengan Dmitry Bivol untuk laga unifikasi.
Sementara itu diluar sana Canelo sudah digoda untuk mau bertarung dengan penyandang gelar Pound For Pound UFC saat ini yaitu Kamaru Usman. Bahkan pertarungan mereka apabila menjadi kenyataan bisa menyaingi pertarungan sebelumnya yaitu antara Connor dan Floyd. Menejer Kamaru Usman mengklaim bahwa Usman hanya butuh 1 ronde untuk membuat Canelo pingsan di Ring.
Godaan untuk bertarung dengan jagoan UFC itu agaknya dikesampingkan dulu oleh Canelo karena dia sedang fokus pada pertarungannya dengan Bivol.
PROFIL BIODATA CANELO ALVAREZ
Nama Lengkap : Santos Saul Alvarez Barragan
Nama Beken : Canelo Alvarez
TTL : Guadalajara, Jalisco, Mexico Juli 18 1990
Ayah : Santos Alvarez
Ibu : Ana Maria Barragan
Profesi : Petinju
Galeri Foto :
Posting Komentar untuk "PROFIL BIODATA CANELO "CINNAMON" ALVARES "